Cuaca Kacaukan Jadwal Juve
Senin, 06 Februari 2012 – 04:48 WIB

Cuaca Kacaukan Jadwal Juve
MUSIM ini Juventus memiliki keuntungan lebih ketimbang beberapa pesaing utamanya dalam perburuan scudetto, seperti AC Milan, Udinese, Lazio, dan Inter Milan. Mereka tidak bertarung di pentas Eropa, praktis hanya fokus di ajang domestik. "Kepada orang-orang yang menyatakan Juve hanya bermain satu pertadingan setiap pekan, inilah hasilnya. Dalam enam hari, kami bermain tiga pertandingan. Tentu membuat mereka senang," bilang Antonio Conte, pelatih Juve, seperti dikutip Sport Mediaset.
Namun, keuntungan itu tidak berlaku selama Februari. Bulan ini jadwal mereka sangat padat. Semakin padat lagi karena cuaca buruk yang menghantam Italia bagian utara. Akibatnya, pertandingan melawan Parma (1/2) dialihkan ke 15 Februari.
Baca Juga:
Dampaknya, dalam jangka waktu 13 hari, mereka akan bertarung pada lima pertandingan. Paling padat pada durasi 12-18 Februari. Tim berjuluk Nyonya Tua itu harus bertanding melawan Bologna (12/2), Parma (15/2), dan Catania (18/2).
Baca Juga:
MUSIM ini Juventus memiliki keuntungan lebih ketimbang beberapa pesaing utamanya dalam perburuan scudetto, seperti AC Milan, Udinese, Lazio, dan
BERITA TERKAIT
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025