Cuaca Panas, Ratusan Ikan Mati di Danau Dekat Sydney
Ratusan ikan mati ditemukan di Laguna (danau pinggir laut) Bushells di bagian barat laut Sydney. Hal ini membuat Dewan Kota Hawkesbury menyelidiki penyebabnya.
Richie Benson dari Jaringan Lingkungan Hawkesbury (HEN) telah memantau laguna di Wilberforce, dekat Windsor, itu dan terkejut menemukan ratusan ikan mas dan belut mati di sana awal pekan ini.
Keprihatinannya dimulai pada akhir Desember ketika muncul laporan adanya pelikan yang mati di Laguna Deep, sekitar setengah jam di sebelah utara Windsor, dan kemudian di Laguna Bushells, yang sangat rendah.
"Pada hari Minggu saya pergi ke sana untuk melihat-lihat Laguna Bushells dan nampaknya setiap ikan mas dan belut di laguna itu telah mati," kata Benson.
"Saya belum melihat ada yang hidup - ikan ataupun belut."
HEN mengatakan bahwa pihaknya meminta dewan tersebut untuk mengembangkan rencana pengelolaan air untuk membantu melestarikan nilai alami laguna.
Pada Selasa (13/2/2018) malam, dewan kota tersebut menerima sebuah mosi dari anggota dewan asal Partai Hijau, Danielle Wheeler, untuk segera menghubungi Otoritas Perlindungan Lingkungan New South Wales (NSW) tentang penyelidikan kematian burung air, kura-kura, belut dan ikan di Laguna Hawkesbury River, yang mencakup Laguna Bushells.
- Dunia Hari Ini: Kelompok Sunni dan Syiah di Pakistan Sepakat Gencatan Senjata
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan