Cube Entertainment Bantah Kabar Pernikahan Rain dan Kim Tae Hee

jpnn.com - SEOUL- Kabar mengenai rencana pernikahan Rain dan Kim Tae Hee sudah beredar luas dalam beberapa waktu terakhir. Rumor semakin menguat setelah Rain membeli sebuah real estate.
Namun, kabar tersebut akhirnya mendapat bantahan dari Cube Entertainment selaku agen Rain. Mereka mengatakan, kabar mengenai pernikahan tersebut tak memiliki alasan kuat.
"Orang tua dari kedua belah pihak bahkan belum bertemu sekalipun. Setelah berbicara dengan Rain, dia mengaku belum ada pembicaraan pernikahan dengan Tae Hee," kata jubir Cube Entertainment seperti dilansir laman Allkpop, Selasa (21/4).
"Tak satupun dari keluarga mereka telah memberikan izin untuk menikah. Mereka berdua juga belum membicarakan hal tersebut. Dia heran mengapa dugaan pernikahan mereka terus menjadi berita utama," tegas jubir Cube Entertainment. (fny/jpnn)
SEOUL- Kabar mengenai rencana pernikahan Rain dan Kim Tae Hee sudah beredar luas dalam beberapa waktu terakhir. Rumor semakin menguat setelah Rain
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Billy Syahputra Ajak Kekasih Ziarah ke Makam Mendiang Olga Syahputra
- Billy Syahputra Wujudkan Nazar Perbaiki Masjid Dekat Makam Olga Syahputra
- Akui Alami Panick Attack Hingga Insomnia, Nunung Bercerita Begini
- Bantah Kabar Kritis, Elly Sugigi: Ketawa dan Terharu
- Wendi Cagur Dilarikan Ke Rumah Sakit Pakai Ambulans, Ada Apa?
- Harus Rutin Mengonsumsi Obat, Nunung Tak Berpuasa Pada Ramadan Tahun Ini