Cucu Susno Diancam Bunuh
Selasa, 12 Januari 2010 – 09:52 WIB
Menurut jenderal bintang tiga itu, seluruh anggota polisi termasuk perwira tinggi Polri, harus siap menghadapi segala hal, termasuk ancaman. "Saya kira semua sudah siap menghadapi segala sesuatu. Tidak perlulah ada pengawalan. Saya saja tidak dikawal sebagai Kabareskrim. Tapi, itu semua terserah pimpinan saja," katanya.
Mantan Kapolda Sumatera Selatan itu menjelaskan, setiap pengawalan ada prosedurnya. "Kalau perwira tinggi Polri yang bertugas di satu bidang ada potensi ancaman, bisa dipertimbangkan untuk diberikan pengawalan. Tapi kalau tidak, ya tidak," paparnya. Ia menambahkan, di lingkungan Polri hanya Kapolri yang berhak diberikan pengawalan khusus, terlebih lagi jika keamanannya terancam.
Terkait penyelidikan internal terhadap Susno, Kepala Divisi Propam Mabes Polri, Irjen Oegroseno menjelaskan, timnya sejauh ini masih bekerja. "Kami jemput bola saksi," kata Oegro. Langkah itu diambil karena tim hanya punya sedikit waktu. "Jadi, mereka tidak dipanggil, tapi kami datangi satu-satu," katanya. (rdl/rko/ind)
JAKARTA - Sikap Komjen Susno Duadji bersaksi di persidangan Antasari Azhar tak hanya mengancam karirnya. Namun ternyata, juga jiwa dan keselamatan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kementerian Transmigrasi Gandeng LPDP Luncurkan Beasiswa Patriot
- KPK Buka Peluang Proses Shanty Alda di Kasus Abdul Gani
- Yayasan GSN dan PT Atthaya Teken MoU soal Bantuan Pupuk untuk Petani Miskin
- Gangguan Kelenjar Tiroid, Bahaya Tersembunyi yang Sering Diabaikan
- LSPR Institute Buka Program Studi Pendidikan Khusus di Momen Wisuda
- Penembakan Siswa SMK oleh Oknum Polisi Cederai Rasa Keadilan Masyarakat