Cuek Banget! Warga Asyik Nonton Evakuasi Roket Berdaya Ledak Tinggi
jpnn.com - TARAKAN – Tim jihandak dari Subden 4 Gegana Satbrimobda Kaltim mengevakuasi roket peninggalan perang dunia kedua di Sebengkok, Jumat (16/12).
Dari pantauan Radar Tarakan, roket tersebut berhasil dievakuasi setelah tim jihandak bekerja dua jam.
Aksi tim jihandak ternyata menarik perhatian warga sekitar.
Bukannya takut, warga justru asyik menyaksikan evakuasi roket berdaya ledak tinggi itu.
Kanit I Subden 4 Gegana Satbrimobda Kaltim Ipda Moh Nur Sugiharto mengatakan, kemungkinan besar masih banyak bom, roket, dan mortir yang terpendam di Tarakan.
“Tetap waspada dan berkoordinasi dengan kami. Sewaktu-waktu ditemukan kembali, kami bisa membantu,” ujar Sugiharto kepada Radar Tarakan.
Dalam proses evakuasi itu, Brimob tidak menemui kesulitan berarti.
Hanya saja, kondisi medan evakuasi yang berlumpur dan banyaknya akar dikhawatirkan masuk ke baling baling utama di bawah ekor roket sehingga bisa memicu ledakan.
TARAKAN – Tim jihandak dari Subden 4 Gegana Satbrimobda Kaltim mengevakuasi roket peninggalan perang dunia kedua di Sebengkok, Jumat (16/12).
- Gunung Ibu Kembali Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 1.500 Meter
- Guru Honorer Tewas Ditembak OTK di Ilaga
- Pj Gubernur Jateng Berbagi Kasih di Hari Natal dengan Puluhan Lansia Panti Wreda
- Hewan Dilindungi Macan Akar Mati Terlindas di Tol Dumai-Pekanbaru
- PAM Jaya Naikkan Tarif Air 2025, Pelanggan Ini Tak Akan Terkena
- DPRD Kota Bogor Dorong Transparansi dalam Pelaksanaan Program BisKita