Cueki Travel Warning, ABG Aussie Tetap Serbu Kuta

Cueki Travel Warning, ABG Aussie Tetap Serbu Kuta
Cueki Travel Warning, ABG Aussie Tetap Serbu Kuta

jpnn.com - DENPASAR - Peringatan bepergian ke Indonesia yang dikeluarkan pemerintah Australia terkait masalah penyadapan ternyata tak serta merta dituruti warganya. Buktinya, banyak anak baru gede Negeri Kanguru itu yang tetap berbondong ke Bali untuk berlibur. 

Ya, salah satu favorit ABG Asussie adalah pantai Kuta. Mereka banyak yang menginap di hotel-hotel murah di sekitar Kuta. Selain itu, pusat perbelanjaan di sana juga banyak disesaki ABG Australia. 

"Travel warning belum ada pengaruhnya. Masih banyak anak Australia seumuran SMA datang ke Kuta," kata salah satu pemilik hotel di bilangan Kuta Nyoman Graha Wicaksana kepada Radar Bali Minggu (24/11). 

Menurut Graha, bisa jadi kunjungan mereka ke Bali sangat beresiko. Sebab, kata dia, jika terjadi apa-apa pada para ABG itu di Bali, maka tidak akan ditanggung asuransi. "Klaim asuransi tidak bisa cair saat travel warning," kata lulusan salah satu perguruan tinggi di Australia itu. 

Nah, menurut Graha, kenekatan para ABG Australia itu menunjukkan bahwa mereka menganggap Bali, khususnya Kuta sebagai rumah sendiri.   

Meski begitu, Graha dan pengusaha hotel lainnya tetap harap-harap cemas. Bisa jadi travel warining ini tidak berpengaruh dalam jangka pendek, tapi berimbas pada jangka panjang. Karenanya dia berharap permasalahan antara Indonesia dan Australia bisa secepatnya diselesaikan.

Dia khawatir,  warga Australia yang sudah sejak lama merencanaan berlibur ke Bali akan membatalkan kunjungannya. "Kami mohon pemerintah pusat bisa sesegera mungkin memperbaiki permasalahan ini," kata dia. (san/mas) 

DENPASAR - Peringatan bepergian ke Indonesia yang dikeluarkan pemerintah Australia terkait masalah penyadapan ternyata tak serta merta dituruti warganya.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News