Cuitan Toni Kroos 2017 Viral Lagi Usai Jerman Pulang Kampung
jpnn.com, MOSCOW - Fan Brasil bersukacita di atas penderitaan Jerman yang tersingkir cepat dari Piala Dunia 2018. Jerman yang berstatus juara bertahan, harus menyelesaikan PD 2018 di Rusia sebagai juru kunci Grup F.
Kiprah pasukan asuhan Joachim Low masih kalah hebat dari Korea, Meksiko dan Swedia. Di laga terakhir grup, Jerman dipukul Korea 0-2, Rabu (27/6) malam WIB.
Nah, setelah peluit akhir duel Korea vs Jerman itu, suporter Brasil ramai-ramai membuat cuitan bintang Jerman, Toni Kroos saat mengucapkan selamat tahun baru 2017, viral kembali.
pic.twitter.com/m8nE0yAwsP — Toni Kroos (@ToniKroos) December 31, 2016
Saat itu, Kroos mengucapkan selamat dengan 'feliz 20 bendera Brasil dan bendera Jerman'. Itu menunjukkan sindiran saat Brasil kalah 1-7 dari Jerman dalam semifinal Piala Dunia 2014 di Brasil.
Brutal! Kini fan Brasil meramaikan cuitan tersebut dengan beragam sindiran. (adk/jpnn)
Suporter Brasil membuat cuitan Toni Kroos, kembali menjadi viral setelah Jerman angkat koper dari Piala Dunia 2018.
Redaktur & Reporter : Adek
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Menang Atas Bosnia, Belanda vs Hungaria Berakhir Imbang
- 2 Kapal Angkatan Laut Jerman Bakal Berlabuh di Jakarta Minggu Depan, Ada Apa?
- Hasil 8 Besar Basket Putra Olimpiade Paris 2024: Jerman Ukir Sejarah
- Live Streaming Voli Putra Paris 2024 Jepang Vs Jerman, Cek Susunan Pemain
- Amerika Parkir Rudal di Jerman, Warga Lokal Merasa Tidak Nyaman
- Kamila Batavia Ramaikan Industri Musik Jerman Lewat Lagu Als Ich Einschlief