Cukur West Ham, Tottenham Salip Chelsea
Selasa, 26 Februari 2013 – 06:27 WIB

Cukur West Ham, Tottenham Salip Chelsea
Saat itu wasit menghadiahkan penalti setelah Carroll dijatuhkan oleh Sott Parker di areal terlarang. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua Tottenham berhasil mendominasi jalannya laga. Beberapakali Emanuel Adebayor nyaris membobol jala Jaaskelainen. Sayang dewi keberuntungan belum memihak. Bukannya mencetak gol, Tottenham malah tertinggal 2-1 di menit ke 58. Saat itu umpan lambung Joey O'Brien berhasil dituntaskan Joe Cole.
Tertinggal satu gol tim tamu berupaya membalas. Gol penyeimbang tersebut akhirnya tiba di menit ke 79. Gylfi Sigurdsson yang masuk sebagai pemain pengganti berhasil menyamakan kedudukan lewat golnya memaksimalkan kemelut di muka gawang tuan rumah. Skor kembali imbang 2-2.
Kerja keras yang ditunjukkan Tottenham rupaya lebih berhasil. Di penghujung laga Bale menjadi pahlawan lewat tendangan jarak jauhnya yang merobek jala tuan rumah untuk kali ketiga di menit ke 90. Skor 2-3 menutup laga.(zul/jpnn)
LONDON—Tottenham Hotspurs berhasil menyalip Chelsea di posisi ketiga klasemen sementara Liga Inggris. Hasil ini didapat setelah Tottenham memenangkan
BERITA TERKAIT
- 2 Pemain Persib Latihan Terpisah Menjelang Jumpa Malut United
- Konon Ryu Ozawa Tampil dalam FIBA 3x3 Challenger 2025 di Jakarta
- Live Streaming Arema FC Vs Persebaya: Bajol Ijo Bisa Gusur Dewa
- Polwan Cantik Polda Riau Bripda Jessica Raih Juara 1 Karate Internasional di Malaysia
- Arema FC Vs Persebaya: Mungkinkah Kejadian 2019 Terulang?
- Como 1907 Bertahan di Serie A, Fabregas Singgung Peran Pengusaha Indonesia