Cuma 2 Elite Golkar Datangi Sidang Setya Novanto, yang Lain?
jpnn.com, JAKARTA - Tak banyak petinggi Partai Golkar yang mengikuti sidang perdana kasus dugaan korupsi pengadaan e-KTP dengan terdakwa Setya Novanto, di PN Jakarta Pusat, Rabu (13/12).
Dari pantauan JPNN, hanya dua petinggi yang setia mendampingi Novanto, meski hanya duduk di kursi pengunjung. Masing-masing Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum Golkar Idrus Marham dan Ketua DPP Azis Syamsuddin.
Selain kedua nama tersebut, sejumlah simpatisan Golkar lainnya juga terlihat memenuhi pekarangan depan gedung pengadilan yang terletak di Jalan Bungur Raya, Jakarta Pusat.
Mereka terlihat mengenakan kemeja kuning hitam bertuliskan, 'Golkar Bangkit, Golkar Jaya, Golkar Menang' pada bagian belakang kemeja.
Puluhan simpatisan tersebut juga tampak mengenakan ikat kepala kuning. Tak ada orasi yang disampaikan. Mereka hanya duduk-duduk di pelataran depan.
Sementara itu dikonfirmasi terkait kehadirannya, Idrus mengaku untuk memberi dukungan moral pada Novanto.
"Mengikuti proses hukum yang ada dan tentu ada hak-hak yang perlu diperhatikan. Tadi kami menyaksikan Pak SN dalam kondisi kurang sehat dan karena itu ditetapkan tadi oleh majelis hakim terlebih dahulu akan diperiksa oleh para tim dokter. Tunggulah hasilnya seperti apa," pungkas Idrus. (gir/jpnn)
Sejumlah simpatisan di depan gedung tempat sidang Setya Novanto berlangsung, tampak mengenakan kemeja bertuliskan Golkar Bangkit, Golkar Jaya, Golkar Menang.
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Partai Golkar Terbuka untuk Jokowi
- Golkar Gelar Acara Jumat Berkah dan Makan Gratis, Idrus Marham: Ini Perintah Ketum Bahlil Lahadalia
- Idrus Marham Sebut Jokowi Berkah bagi Golkar
- Idrus Marham Dukung Bahlil Gantikan Airlangga Jadi Ketum Golkar
- Versi Idrus Marham soal Skenario KIM di Pilkada 2024, Singgung Kotak Kosong
- Ada Perdebatan di KIM Bahas Cagub Jakarta, Jabar & Jateng, Idrus: Justru Bisa Menguatkan Koalisi