Cuma Pansos, Teuku Ryan Mengaku Tidak Mencintai Ria Ricis

jpnn.com, JAKARTA - Tunangan Ria Ricis, Teuku Ryan berbicara blak-blakan bahwa dirinya hanya mencari popularitas mendekati YouTuber berhijab itu.
Dia mengungkapkan hal tersebut saat dihipnotis Uya Kuya, dalam salah satu program di Trans 7.
Uya Kuya awalnya bertanya soal perasaan Ryan kepada tunangannya, Ria Ricis.
"Awalnya sih sayang, tetapi sekarang sudah enggak," kata Teuku Ryan dengan mata tertutup.
Pernyataan Ryan, membuat Uya Kuya makin penasaran. Dia lantas bertanya alasan Ryan melamar adik Oki Setiana Dewi itu.
"Aku cuma untuk pansos," ucap Teuku Ryan dikutip dari kanal Trans 7 Official di YouTube, Selasa (19/10).
Dia juga mengatakan bahwa dirinya sudah tidak sayang lagi dengan wanita berhijab itu.
"Enggak ada, pengin kenal aja. Sudah terkenal ya sudah," kata Teuku Ryan.
Teuku Ryan mengaku tidak mencintai Ria Ricis, dan hanya pansos alias menumpang ketenaran.
- Ramadan Tiba, Ria Ricis Kenalkan Konsep Ibadah Puasa kepada Moana
- Persiapan Ria Ricis Menjalani Ibadah Puasa di Bulan Ramadan
- Ajarkan Putrinya untuk Berpuasa, Ria Ricis Cerita Begini
- Kabar Dekat dengan Teuku Ryan, Shinta Bachir Beri Klarifikasi
- Bantah Dekat dengan Teuku Ryan, Shinta Bachir: Kami Profesional
- Shinta Bachir Jawab Gosip Kedekatan dengan Teuku Ryan