Curah Hujan Tinggi, Warga OKU Sumsel Diminta Waspada Bencana Longsor
jpnn.com, BATURAJA - Kapolres Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan, AKBP Imam Zamroni meminta warga untuk meningkatkan kewaspadaan menghadapi potensi bencana longsor akibat curah hujan tinggi di wilayah tersebut.
Kapolres OKU AKBP Imam Zamroni di Baturaja, Jumat, mengatakan bahwa curah hujan tinggi yang terjadi di wilayah tersebut sejak beberapa hari terakhir berpotensi menimbulkan bencana banjir dan longsor.
"Apalagi Kabupaten OKU pada pekan lalu dilanda banjir yang dikhawatirkan menimbulkan dampak tanah longsor," katanya.
Oleh sebab itu, masyarakat khususnya yang bermukim di sekitar bantaran Sungai Ogan agar meningkatkan kewaspadaan menghadapi potensi bencana susulan.
"Kawasan di sepanjang daerah aliran sungai ini rawan terjadi longsor pascabanjir karena rentan menimbulkan pergerakan tanah yang sangat berbahaya bagi masyarakat yang bermukim di sekitar sungai," ujarnya.
Terkait hal itu, Kapolres OKU menginstruksikan seluruh polsek jajaran untuk melakukan langkah-langkah pencegahan dan meningkatkan koordinasi dengan BPBD OKU serta membuat laporan tindak lanjut kepolisian terkait lokasi terdampak banjir beberapa waktu lalu.
Bhabinkamtibmas di seluruh kecamatan juga mulai menggencarkan sosialisasi kepada masyarakat agar tetap waspada menghadapi bencana susulan agar tidak menimbulkan korban jiwa.
"Sosialisasi ini dilakukan ke desa-desa untuk mengedukasi masyarakat agar tetap waspada dan selalu berhati-hati saat melakukan aktivitas di sekitar Sungai Ogan," ujarnya.(antara/jpnn)
Kapolres Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan, AKBP Imam Zamroni meminta warga untuk meningkatkan kewaspadaan menghadapi potensi bencana longsor
Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean
- Debat Pilgub Sumsel: Eddy Sindir Herman Deru, Sebut Jakabaring Sport City Kumuh
- Kampanye Hitam Ancam Demokrasi Sumsel, Masyarakat Diharapkan Cerdas Pilih Pemimpin
- Romadhan Jadi Tersangka Kecelakaan Speedboat di Sungai Musi, Sebuah Fakta Terungkap
- Pelaku Pembunuhan Sopir Lampung Ditangkap, Ternyata Baru Berusia 19 Tahun
- Lomba Dayung Perahu Naga Segera Digelar di Jakabaring Palembang
- Sah! Pilgub Sumsel Diikuti Tiga Paslon, Siapa Mereka?