Curang, Seleksi CPNS di Empat Kabupaten Diulang
Selasa, 01 Maret 2011 – 02:31 WIB

Curang, Seleksi CPNS di Empat Kabupaten Diulang
Dijelaskan menteri asal Partai Demokrat itu, keputusan pengulangan seleksi terpaksa diambil lantaran fakta di lapangan di empat kabupaten itu memamg terbukti ada kecurangan yang terjadi selama seleksi CPNS. Yang lebih disesalkan Mangindaan, di empat kabupaten itu kecurangan melibatkan bupatinya.
Baca Juga:
"Berkali-kali saya menyatakan, agar jangan coba-coba main-main dengan penerimaan CPNS. Kalau dulu mungkin yang curang-curang seperti itu tidak jadi masalah. Sekarang eranya sudah berbeda," ujar Mangindaan. Terkait keterlibatan bupati, yang notabene merupakan pejabat pembina kepegawaian, proses pemberian sanksinya diserahkan ke Kementerian Dalam Negeri.
Seperti diketahui, sejak awal Februari, Kemenpan-RB telah membentuk dan menurunkan tim investigasi ke 40 daerah yang bermasalah. Masa kerja tim ini dibatasi lima hari untuk satu wilayah. Kemenpan-RB bersama Badan Kepegawaian Negara (BKN) memutuskan untuk mempending proses pemberkasan NIP para CPNS di daerah yang bermasalah.
Deputi SDM Bidang Aparatur Negara Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) Ramli Naibaho sebelumnya menyebutkan, 40 daerah yang diverifikasi itu adalah Sumatera Utara enam kabupaten/kota, Jambi delapan kabupaten/kota, Sumatera Barat dua kabupaten/kota, Riau satu, Bangka Belitung satu, Lampung satu, Kalimantan Tengah satu, Banten satu, Jawa Barat satu, Nusa Tenggara Barat empat kabupaten/kota, Sulawesi Utara tiga kabupaten/kota, dan Sulawesi Selatan dua kabupaten/kota.
JAKARTA -- Tim investigasi yang dibentuk Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negera dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) belum selesai menelisik dugaan
BERITA TERKAIT
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses Yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin