Curanmor 20 TKP Tertangkap saat Beli Sabu
jpnn.com - PEKANBARU - Bismo Aryo Tejo ditangkap Polsek Sukajadi saat berada di sebuah SPBU Jalan Imam Munandar, Pekanbaru, Riau, Senin (18/4). Pria 43 tahun ini baru saja membeli sabu.
Barang bukti yang diamankan darinya satu paket sabu Rp 300 ribu. BB ditemukan dalam kantong celana yang dikenakannya.
Menurut pengakuan warga Jalan Pemuda, Tampan, Payung Sekeki, Pekanbaru, Riau itu, sabu dibelinya dari cewek bernama Erni Yusnita (34), warga Perumahan Tampan Anggrek, Kubang, Siak Hulu, Kampar, Riau.
Seketika itu juga pengembangan dilakukan. Dua jam berselang, Erni berhasil dibekuk.
“Dari tersangka Er kita amanakan barang bukti dua timbangan digital, uang tunai Rp 200 ribu, dua paket sabu Rp 300 ribu, dua paket sabu Rp 200 ribu, empat lembar plastik bening dan handphone merk Samsung,” kata Kapolsek Sukajadi Kompol Hermawi saat dikonfirmasi Pekanbaru MX, Selasa (19/4).
Pasca penangkapan dua tersangka sabu tersebut, pengembangan dilakukan. Belakangan diketahui bahwa Bismo juga terlibat kasus pencurian kendaraan bermotor. Bahkan dia sudah beraksi di 20 tempat kejadian perkara.
“Setelah kita periksa, ternyata Bismo telah melakukan aksi curanmor di 20 TKP. Langsung kita kembangkan,” lanjut Hermawi.
Bismo mengaku beraksi bersama temannya Ozy Nanda Putra. “Ozy kita tangkap sekitar pukul 13.00 WIB di rumahnya Jalan Soekarno Hatta,” ujar Hermawi.
PEKANBARU - Bismo Aryo Tejo ditangkap Polsek Sukajadi saat berada di sebuah SPBU Jalan Imam Munandar, Pekanbaru, Riau, Senin (18/4). Pria 43
- Menjelang Pilkada 2024, Kapolres Banyuasin Sampaikan Pesan Kepada Masyarakat
- Kebakaran Melanda Gedung Tempat Pelelangan Ikan di Kendari Sultra
- Longsor di Karo, 9 Orang Meninggal Dunia, Satu Hilang
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Macet Total, Ternyata Ini Penyebabnya
- Alhamdulillah, Warga Cikaret Kini Miliki Trafo PLN, Aliran Listrik Makin Stabil
- Jembatan Sungai Rokan Miring, Kendaraan Berat Dilarang Melintas