Curhat Umi Pipik Setelah Adiba Khanza Menikah dengan Egy
jpnn.com, JAKARTA - Umi Pipik menyampaikan curahan hati alias curhat setelah anaknya, Adiba Khanza akhirnya menikah dengan Egy Maulana Vikri.
Dia mengaku sanhat bahagia karena perjalanan hubungan asmara Adiba dan Egy cukup panjang.
"Pasti bahagia, apalagi pas dipertemukan, Egy ketemu Adiba tadi menangis karena perjalanan mereka itu cukup lama dan LDR terus karena Egy di Polandia," kata Umi Pipik di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (10/12).
"Mereka alhamdulillah masih bertahan sampai di titik ini pasti senang," lanjutnya.
Umi Pipik kini menyerahkan Adiba Khanza dan Egy Maulana Vikri untuk membina rumah tangga.
Sebagai orang tua, dia kini hanya bisa membimbing dan memberi nasihat.
"Kami menemaninya untuk membimbing, mengajarkan, sampai batas waktu sudah ada yang ingin menemani, dan kami melepasnya dengan ridho insyaallah," imbuh Umi Pipik.
Akad nikah Adiba Khanza dan Egy Maulana Vikri digelar di Halff Patiunus, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (10/12) siang.
Umi Pipik sangat bahagia melihat anaknya, Adiba Khanza akhirnya menikah dengan Egy Maulana Vikri.
- Jangan Kaget! Ini Top Scorer Sementara BRI Liga 1
- 3 Berita Artis Terheboh: Umi Pipik Kecewa, Harvey Moeis Menyesal
- Umi Pipik Kecewa dengan Ucapan Gus Miftah, Lalu Bilang Begini
- Abidzar Beradegan Mesra di Film Guna Guna Istri Muda, Umi Pipik Merespons Begini
- Onde Mande! Semen Padang Vs Dewa United 0-4 di Babak Pertama
- Soal Potret Celine Evangelista Berhijab, Umi Pipik Bilang Begini