Curhat Warga Surabaya: Pembangunan Infrastruktur Belum Tuntas
jpnn.com, SURABAYA - Dari kegiatan jaring aspirasi masyarakat yang dilakukan Wakil Ketua DPRD Surabaya, Dr Ratih Retnowati, Dra M.Si di Petemon Timur dan Simokatrungan Baru mendapatkan banyak keluhan dari masyarakat.
Salah satunya mengenai pembangunan infrastruktur yang belum tuntas.
Wanita yang juga menjabat sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Surabaya ini menuturkan, tidak tuntasnya pembangunan ini mengakibatkan kerugian dengan terganggunya wilayah masyarakat.
Selain itu, mangkraknya pembangunan membuat bangunan tersebut rusak sebelum difungsikan.
“Keluhan infrastruktur banyak. Banyak gorong-gorong dan pekerjaan lainnya tidak tuntas, jadi akhirnya tambah rusak. Ini yang disampikan ke kami ketika reses kemarin. Jadi kami tahu apa yang dirasakan masyarakat,” kata Ratih seperti yang dilansir Radar Surabaya (Jawa Pos Group).
Menanggapi hal tersebut, dirinya berjanji akan menyampaikannya kepada Pemkot Surabaya.
Sehingga kemudian bisa disampaikan kepada dinas terkait agar bisa segera ditindak lanjuti. Dan, bisa dituntaskan pembangunannya.
Dengan begitu, dia berharap kedepannya pembangunan infrastruktur bisa difungsikan dengan baik.
Dari kegiatan jaring aspirasi masyarakat yang dilakukan Wakil Ketua DPRD Surabaya, Dr Ratih Retnowati, Dra M.Si di Petemon Timur dan Simokatrungan
- BPTD Jabar Sidak Pul Bus Pariwisata Menjelang Nataru, Antisipasi Kendaraan Bodong
- Bersama Masyarakat, Polres Rohul Deklarasi Kampung Bebas Narkoba di Desa Puo Raya
- BPTD: 1.000-an Bus Pariwisata di Jawa Barat Tidak Laik Jalan
- Jadi Muncikari di Rohul, 3 Orang Perempuan Ditangkap Polisi
- Innalillahi, 4 Santri Meninggal Tertimbun Tanggul Kolam Roboh di Sukabumi
- Sejumlah Desa di Banyumas Masih Terdampak Kekeringan