Curi Dompet, Warga Surabaya Dihajar Massa
jpnn.com - KOTA – Pria berinisial MS, 46, diamuk massa saat pemberangkatan calon jemaah haji (CJH) di depan Masjid Agung Bangkalan kemarin (12/9). Warga Surabaya itu dicurigai telah mencuri dompet salah seorang warga.
MS diamuk massa setelah ada salah seorang warga yang berteriak maling. Melihat aksi pelaku, massa langsung menghajar MS. Wajah pelaku pun benjol di pelipis kiri dan mengeluarkan darah segar.
Sumardi, warga Desa Tengket, Kecamatan Arosbaya mengaku bahwa dirinya merupakan korban pencurian tersebut. Dia mengaku tidak menyadari kalau ada orang yang mengambil dompetnya dari saku belakangnya. Dia baru mengetahui saat ada seorang saksi mata yang berteriak di belakangnya.
”Dia (MS, Red) mengambil dompet saya. Saksinya orang yang berada di belakang saya,” kata Sumardi.
Pria berumur 40 tahun itu menambahkan, pelaku sempat dihajar oleh warga. Sebab, menurutnya, MS mengelak saat diinterogasi. Beruntung, saat itu pelaku diamankan polisi. ”Setelah ada yang berteriak maling, MS langsung dipukuli warga,” ujarnya.
Sementara itu, MS membantah tuduhan bahwa dirinya hendak mengambil dompet milik Sumardi. Menurutnya, dompet tersebut adalah miliknya sendiri.
”Ini dompet punya saya sendiri Pak. Saya tidak nyopet,” kata MS kepada aparat kepolisian dan satpol PP saat diamankan di Masjid Agung. (rul)
KOTA – Pria berinisial MS, 46, diamuk massa saat pemberangkatan calon jemaah haji (CJH) di depan Masjid Agung Bangkalan kemarin (12/9). Warga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sudah 22 Orang Jadi Tersangka Kasus Judol Libatkan Oknum Komdigi
- Biadabnya Pelaku Perkosaan-Pembunuhan Anak di Banyuwangi
- Teror OTK di Kabupaten Paser Kaltim saat Dini Hari, Seorang Warga Tewas, 1 Kritis
- Prahara Rumah Tangga Berujung Petaka, CH Lukai Istri dengan Parang Agar Terlihat Jelek
- Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
- Video Narapidana di OI Diduga Berpesta Narkoba di Sel Viral, Ini Kata Kadivpas