Curi Laptop, Siswa SD Ujian di Rutan
jpnn.com - SURABAYA - Tidak semua pelajar sekolah dasar (SD) bisa mengikuti ujian di sekolah. Kenyataan pahit dialami MRF, 13. Siswa sebuah SD di Rungkut itu terpaksa mengerjakan ujian di balik jeruji besi Rutan Kelas I Surabaya di Medaeng Sidoarjo.
"Hanya MRF yang ujian sekolah di sini (Rutan Medaeng)," kata Kasi Pelayanan Tahanan Rutan Medaeng Teguh Hartaya.
Menurut dia, siswa itu dibui karena mencuri laptop. Diapun terbukti bersalah melakukan tindak pidana sesuai pasal 363 KUHP tentang pencurian. MRF divonis 1 bulan 21 hari.
Selama mengerjakan soal Unas, MRF tetap mengenakan seragam sekolah. Pihak rutan juga menyediakan ruang khusus untuknya.
MRF juga mengerjakan soal ujian di aula lantai 2 di bawah pengawasan seorang guru, petugas dinas pendidikan dan petugas rutan. (nir/ib/mas)
SURABAYA - Tidak semua pelajar sekolah dasar (SD) bisa mengikuti ujian di sekolah. Kenyataan pahit dialami MRF, 13. Siswa sebuah SD di Rungkut itu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prahara Rumah Tangga Berujung Petaka, CH Lukai Istri dengan Parang Agar Terlihat Jelek
- Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
- Video Narapidana di OI Diduga Berpesta Narkoba di Sel Viral, Ini Kata Kadivpas
- Bea Cukai dan Polri Gagalkan Penyelundupan Narkotika di Bengkalis
- Bea Cukai Musnahkan BKC Ilegal Senilai Rp 52,1 Miliar di Tangerang
- Tim Rimau Polsek Tanjung Batu Tangkap Pencuri Kabel Underground