Curiga Bandara Supadio Bermasalah

Curiga Bandara Supadio Bermasalah
Curiga Bandara Supadio Bermasalah
Arwani juga meyakini ada Standar Operasional Prosedur (SOP) yang ketat soal jam kerja pilot dan seluruh kru pesawat. “Dan saya kira sudah dilakukan secara penuh,” kata dia.

Arwani mengatakan tergelincirnya pesawat di Supadio ini bukan pertama kalinya terjadi. Dan dari beberapa kejadian, kata dia, insiden terjadi pada saat landasan basah, diguyur hujan, dan atau tiupan angin yang kencang. Karenanya, untuk memastikan penyebab kejadian memang harus dilakukan investigasi.

“Namun memerhatikan beberapa kejadian di Supadio, saya mengharapkan otoritas bandara dapat memastikan sarana prasarana keselamatan termasuk terpenuhinya SOP take off dan landing di Bandara Supadio. Kemenhub (Kementerian Perhubungan) harus memastikan itu,” ulas Arwani.

Apakah sudah selayaknya dibuat landasan pacu baru atau pelebaran dan pemanjangan? “Kita lihat dulu sejauh mana hasil investigasnya ya, titik mana yang harus dijadikan perhatian pihak berwenang,” pungkasnya.

JAKARTA -- Anggota Komisi V DPR Arwani Thomafi mengatakan untuk mengetahui apa yang menjadi penyebab tergelincirnya pesawat Lion Air JT 718, jenis

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News