Curigai RUU Kamnas Bakal Hantui Demokrasi
Sabtu, 20 Oktober 2012 – 00:02 WIB
JAKARTA - Ratusan mahasiswa yang tergabung dalam Konsolidasi Rakyat Sulsel-Anti RUU Kamnas (KRSARK), menggelar aksi unjuk rasa di depan gerbang DPR RI di Jalan Gatot Subroto Jakarta, Jumat (19/10). Jauh-jauh datang dari Sulsel, para aktivis mahasiswa itu mendesak wakil rakyat di DPR menolak RUU Kamnas usulan pemerintah.
Koordinator aksi KRSARK, Andi Rante, menyatakan, RUU itu harus ditolak karena akan membuat rakyat Indonesia menderita seiring terkekaknya demokrasi. Andi menyebut RUU Kamnas merupakan skenario pemerintahan saat ini untuk mewujudkan lagi politik ala orde baru.
"RUU Kamnas akan menjadi hantu demokasi. Jika nanti sampai disahkan menjadi UU Kamnas, sudah pasti akan menjadi malapetaka demokrasi Indonesia karena akan membungkam sikap kritis masyarakat," ujar Andi.
Andi menambahkan, pihaknya telah mencermati RUU Kamnas. Disebutkannya, RUU Kamnas tak hanya membahayakan demokrasi dan supremasi sipil tapi juga sarat dengan pesanan untuk kepentingan pemilik modal.
JAKARTA - Ratusan mahasiswa yang tergabung dalam Konsolidasi Rakyat Sulsel-Anti RUU Kamnas (KRSARK), menggelar aksi unjuk rasa di depan gerbang DPR
BERITA TERKAIT
- Beri Efek Jera, Bea Cukai Nanga Badau Musnahkan Barang Hasil Penindakan Selama 2 Tahun
- Sowan ke Kediaman Jokowi, Sukarelawan Alap-Alap Dapat Arahan soal Ekonomi Komunal
- PPN 12 Persen, Arus Bawah Prabowo Punya Pandangan Seperti Ini
- KPK Dalami Ekspor Batu Bara dari Pemeriksaan Dirjen Bea Cukai
- Wihadi Gerindra Sentil Dolfie PDIP: Dia Tak Jelaskan Detail Pasal 7 Ayat 4 UU HPP
- Berita Duka, Ibu Sainah Binti Marzuki Meninggal Dunia