Curiosity Abadikan Gerhana Bulan Mars

jpnn.com - PASADENA - Robot penjelajah Mars NASA, Curiosity berhasil merekam video dramatis yang menunjukkan gerhana satelit di planet merah.
Hal ini terjadi tatkala satelit Mars, Phobos melintas di depan bulan yang lebih kecil, Deimos. Curiosity merekam video itu pada 1 Agustus lalu.
Menurut laman forbes (17/8), video itu adalah video pertama dari Mars yang menunjukkan bulan saling melingkupi bulan di planet lainnya. Ilmuwan mengatakan pemantauan Phobos dan Deimos membantu periset menambah pengetahuan mereka mengenai orbit-orbit bulan itu.
Ilmuwan NASA mengatakan diameter Phobos kurang dari satu persen dari diameter bulan bumi tapi Phobos orbitnya lebih dekat ke Mars dibandingkan jarak bulan dari bumi.
Dilihat dari permukaan Mars, Phobos tampak memiliki diameter separuh luas bulan milik bumi, jika disaksikan dari bumi.
Proyek Laboratorium Sains Mars NASA menggunakan Curiosity dan 10 peralatan robot penjelajah itu untuk menyelidiki sejarah lingkungan di dalam Gale Crater, sebuah lokasi dimana proyek itu mendapati lingkungannya dulu menunjang kelangsungan hidup mikroba.
Robot penjelajah itu mendarat di Mars 6 Agustus 2012 setelah meluncur dari Cape Canaveral pada 26 November 2012. (esy/jpnn)
PASADENA - Robot penjelajah Mars NASA, Curiosity berhasil merekam video dramatis yang menunjukkan gerhana satelit di planet merah. Hal ini terjadi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Perkuat Eksistensi, T-System Indonesia Bidik Sektor Pemerintahan Hingga Kesehatan
- Mark Zuckerberg Mengaku TikTok Sebagai Ancaman Serius Bagi Bisnis Meta
- Vivo V50 Versi Murah Meluncur di Indonesia, Sebegini Harganya
- WhatsApp Rilis Fitur Baru Untuk Paket Stiker
- Lewat Layanan Internet Gratis untuk Pendidikan, Telkomsat Wujudkan Pemerataan Digital
- Netflix Menguji Coba Fitur Pencarian Baru Berbasis OpenAI, Masih Terbatas di iOS