CV Agus Martowardoyo Sudah Beredar di Lapangan Banteng

CV Agus Martowardoyo Sudah Beredar di Lapangan Banteng
CV Agus Martowardoyo Sudah Beredar di Lapangan Banteng
JAKARTA — Nama Agus Martowardoyo disebut-sebut bakal menjadi Menteri Keuangan menggantikan Sri Mulyani. Sementara Anny Ratnawati yang kini menjabat Dirjen Anggaran, disebut bakal menjadi Wakil Menteri Keuangan. Bahkan curriculum vitae (CV) dari dua kandidat kuat calon petinggi kantor Kementrian Keuangan yang terletak di jalan Lapangan Banteng Jakarta ini, sudah beredar sebelum Presiden SBY mengumumkan secara resmi dari Puri Cikeas nanti malam.

Lantas siapa sebenarnya Agus dan Anny? Berdasarkan CV yang beredar dikalangan wartawan dikantor Kementrian keuangan,  nama lengkap calon Menkeu adalah Drs. Agus DW Martowardojo. Jabatan terakhir direktur utama PT Bank Mandiri (Persero). Agus lahir di Amsterdam, 24 Januari 1956.

Pendidikan yang pernah diterimanya antara lain Credit Decision Seminar Bank of America–Hongkong (1986), Foreign Exchange and Exposure Management Bank of America –Singapore (1986), Credit Risk Management III Institute Banking&Finance–Singapore (1990), Managing Problem Loans Institute Banking&Finance – Singapore (1991), Project Finance Training Course The Euromoney Institute of Finance Singapore (1992), Strategic Bank Marketing Institute Banking&Finance – Singapore (1992), Advanced Commercial Lending Program Bank Management Institute State University of New York at Buffalo – USA (1992), Applied Corpoaret Finance in Asia The Euromoney Institute of Finance Hongkong (1992).

Sementara CV Calon Wakil Menteri keuangan memiliki nama lengkap Dr Ir Anny Ratnawati, M.S. Anny tercatat memiliki pangkat golongan PNS sebagai Pembina Utama Madya (IV/d). Lahir di Yogyakarta tanggal 24 Februari 1962. Jabatan terakhir Direktur Jenderal Anggaran di Direktorat Anggaran Kementrian Keuangan RI.

JAKARTA — Nama Agus Martowardoyo disebut-sebut bakal menjadi Menteri Keuangan menggantikan Sri Mulyani. Sementara Anny Ratnawati yang kini

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News