CVR Belum Ditemukan, Menhub Minta masyarakat Bersabar
Senin, 15 April 2013 – 17:31 WIB
JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) EE Mangindaan mengatakan, hingga saat ini Cockpit Voice Recorder (CVR) dari pesawat Lion Air yang gagal mendarat di Bandara Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Sabtu (13/4) lalu, belum berhasil diamankan. Menurut, Kemenhub menargetkan CVR tersebut bisa dikeluarkan dari pesawat Senin (15/4) hari ini. "FDR sudah diamankan KNKT dan sudah di Jakarta, mudah-mudahan bisa membaca posisi pesawat saat itu," harapnya.
"Kita targetkan hari ini CVR sudah bisa ditemukan," kata Mangindaan saat mengelar jumpa pers di kantornya, Jakarta, Senin (15/4).
Saat ini CVR tersebut kata Mangindaan masih berada di bagian ekor pesawat, sementara flight data recorder (FDR) sudah berhasil diamankan oleh Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT).
Baca Juga:
JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) EE Mangindaan mengatakan, hingga saat ini Cockpit Voice Recorder (CVR) dari pesawat Lion Air yang gagal mendarat
BERITA TERKAIT
- IMDE Gelar Kuliah Umum Bertema Tips dan Trik Wawancara Tokoh
- KPK Lanjutkan Penyidikan Kepada Karna Suswandi
- Kementerian LH Tutup Pembuangan Sampah Ilegal di Bekasi
- LBH Semarang Sebut Penembakan Sewenang-wenang oleh Polisi Tidak Bisa Dibenarkan apa pun Alasannya
- Kasus Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Dipecat dari Polri
- BKN Ingatkan Mulai Hari Ini Cetak Kartu Peserta Seleksi PPPK 2024