Dada dan Perut Lima Perampok Rumah Mewah Dijebol Peluru Polisi

jpnn.com - SURABAYA – Petualangan jahat komplotan perampok Rizky H dan empat anggotanya akhirnya berakhir di tangan aparat Surabaya. Tapi perbuatan mereka tidak berujung penjara, malainkan berujung hilang nyawa. Kelima perampok sadis itu meregang nyawa ditembak anggota Satreskrim Polrestabes Surabaya Jumat dini hari (2/5).
Selain Rizky, 44, empat perampok lainnya yang tewas adalah Jonry Marbun, 30; Romulus Nainggolan, 31; Danu Tala Simanungkalit, 34; dan Suyono, 40. Mereka meregang nyawa setelah dua timah panas polisi bersarang di dada dan perut para perampok tersebut.
’’Ini merupakan komplotan perampok yang beraksi di beberapa kota besar di Jawa. Misalnya, Jakarta, Semarang, Malang, dan Surabaya. Mereka terkenal sadis karena tidak pernah segan melukai korbannya,’’ kata Kapolrestabes Surabaya Kombespol Setija Junianta kemarin.
Komplotan Rizky tersebut dikenal sebagai kelompok Lampung. Nama itu mengacu pada alamat tinggal Rizky sebagai pemimpin komplotan. Pria kelahiran Sibolga, Sumatera Utara, itu tinggal di Katibung, Lampung Selatan.
Rizky dan anggotanya sudah berkali-kali merampok. Lokasinya membentang mulai Serang (Banten), Jakarta, Semarang (Jawa Tengah), serta dua kota di Jawa Timur, Surabaya dan Malang. Di Kota Pahlawan, mereka sudah empat kali merampok. Mereka terakhir beraksi pada 26 April 2014. Ketika itu, mereka merampok rumah Candrawati, 54, di Villa Bukit Regency, CitraLand, Surabaya.
Dalam aksi di rumah pengusaha batu bara tersebut, Rizky cs menyekap Candrawati dan suaminya. Mereka juga sempat tiga kali memukul Candrawati. Dalam perampokan tersebut, mereka menggondol tiga emas batangan yang masing-masing seberat 1 kg. Selain itu, mereka membawa kabur beberapa perhiasan dan uang ringgit, yuan, serta dolar Hongkong. Total kerugian Candrawati mencapai Rp 2,5 miliar. (fim/c5/kim)
SURABAYA – Petualangan jahat komplotan perampok Rizky H dan empat anggotanya akhirnya berakhir di tangan aparat Surabaya. Tapi perbuatan mereka
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Seusai Bunuh Kekasihnya, Pria di Serang Mutilasi Korban, Motif Terungkap
- Usut Dugaan Pelecehan Oknum Dokter di Malang, Polisi Kumpulkan Alat Bukti
- Pria Tak Dikenal Nekat Ancam Warga dengan Panah di Kelapa Gading
- Karyawan Dealer Motor di Bandung Dirampok, Rp 20 Juta Digasak Pelaku
- Pengakuan Guru Ngaji Cabuli Santri di Tulungagung Bikin Naik Pitam
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka