Daerah Perbatasan Dikucuri Rp2,843 Triliun
Jumat, 21 Oktober 2011 – 16:48 WIB

Daerah Perbatasan Dikucuri Rp2,843 Triliun
JAKARTA--Sekretaris Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP), Sutrisno mengatakan tahun 2012 mendatang pihaknya akan mengucurkan dana sebesar Rp2,843 triliun. "Dari total Rp2,843 triliun, sekitar Rp1,78 triliun diperuntukkan bagi 39 kecamatan yang berbatasan langsung dengan negara tetangga (lapis pertama). Sisanya, Rp1,06 triliun ditujukan bagi kecamatan yang menyangga lapis pertama itu," ungkapnya.
Dana itu menurut Sutrisno akan mengalir ke sejumlah provinsi, kabupaten/kota, dan kecamatan yang berada di wilayah perbatasan Indonesia. "Diharapkan, dengan kucuran anggaran itu, wilayah perbatasan dapat dikelola lebih baik," kata Sutrisno, saat diskusi bertema ‘Merawat Daerah Perbatasan, Merawat Indonesia’, di gedung DPD, komplek Parlemen, Senayan Jakarta, Jumat (21/10).
Baca Juga:
Anggaran itu nantinya akan diperuntukkan bagi 12 provinsi, 24 kab/kota, dan 39 kecamatan. Meliputi diantaranya provinsi Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Nusa Tenggara Timur, Papua, Nanggroe Aceh Darussalam, Sumatera Utara, Riau, Kepulaun Riau, Sulawesi Utara, dan Maluku.
Baca Juga:
JAKARTA--Sekretaris Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP), Sutrisno mengatakan tahun 2012 mendatang pihaknya akan mengucurkan dana sebesar Rp2,843
BERITA TERKAIT
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung