Daftar Lengkap Skuat Sementara Borneo FC

jpnn.com, SAMARINDA - Borneo FC menjadi salah satu tim yang memiliki persiapan terbaik menjelang Liga 1 2019.
Selain sudah menunjuk Fabio Lopez sebagai pelatih kepala, Borneo FC juga sudah membentuk skuat sementara.
Ada sepuluh pemain jebolan Borneo FC U-19 yang naik kelas ke tim senior.
Penggawa muda lainnya, misalnya, Nadeo Argawinata, Gianluca Pandeynuwu, Habibi, Wahyudi Hamisi, Terens Puhiri, Rifal Lastori, Ambrizal Umanailo, dan Dody Alfayed masih dipertahankan.
"Musim ini skuat Pesut Etam lebih bertenaga. Tidak ada dominasi senior sesuai permintaan pelatih," kata Sekretaris Borneo FC Hariansyah Ari seperti dilansir Kaltim Post, Jumat (11/1).
Dari 34 slot pemain, Borneo FC baru merilis 32 nama. Artinya, masih ada dua penggawa anyar yang bakal bergabung.
"Masih banyak kemungkinan yang bisa terjadi. Daftar pemain yang ada masih sementara karena sebagian belum teken kontrak," kata Ari. (jpg)
Skuat Sementara Borneo FC untuk Liga 1 2019
Borneo FC menjadi salah satu tim yang memiliki persiapan terbaik menjelang Liga 1 2019.
- Borneo FC vs Persib Tanpa Pemenang, Bojan Hodak Menyesali Ini
- Borneo FC Vs Persib Bandung 2-2, Lihat Klasemen Liga 1
- Pelatih Borneo FC Bongkar Semua Kekuatan Persib Bandung
- Dipastikan Absen, Marc Klok Tetap Dibawa saat Persib Jumpa Borneo FC, Kenapa?
- Menghilang 7 Bulan, Febri Hariyadi Kembali Berlatih, Main saat Borneo FC vs Persib?
- Persib Dihantui Krisis Pemain, Nick Kuipers Bicara Peluang saat Jumpa Borneo FC