Daftar Lengkap Tim Tersubur di Liga Indonesia Sejak 2016
jpnn.com, JAKARTA - Persebaya Surabaya menunjukkan tajinya sebagai tim paling subur pada Liga 1 2018.
Hingga kini tim berjuluk Green Force itu sudah mengemas 58 gol dalam 31 pertandingan.
Butuh 18 gol lagi bagi Persebaya untuk menyamai catatan Bali United sebagai tim tersubur pada Liga 1 2017 lalu.
Jumlah 58 gol yang dilesakkan Green Force pada musim ini sama dengan raihan Madura United pada Liga 1 2017 lalu.
Bahkan pencapaian Persebaya melampaui gol pada Liga 2 2017 yang menyentuh angka 52 dari 25 pertandingan.
“Bagi saya apa yang dicapai oleh Persebaya ini luar biasa. Di penghujung musim ini selalu mencetak minimal tiga gol,” kata Pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman sebagaimana dilansir laman resmi klub, Senin (19/11).
Menurutnya, Persebaya tetap produktif kendati sempat tidak diperkuat oleh David Aparecido da Silva.
“Kembalinya David da Silva menambah daya gedor kami dan membuat kami semakin tajam. Meski tanpa dia, pemain tengah kadang ada yang mencetak gol,” sebut pria yang karib disapa Djanur itu. (jos/jpnn)
Persebaya Surabaya menunjukkan tajinya sebagai tim paling subur pada Liga 1 2018.
- Paul Munster Ungkap Awal Petaka Kekalahan Persebaya dari Persib, Juga Singgung Wasit
- Persib Bandung Menang 2-0 Atas Persebaya Surabaya, Begini Reaksi Bojan Hodak
- Jadwal Persib vs Persebaya, 2 Pemain asal Brasil Sudah Siap
- Azrul Ananda: Sudah 7 Tahun Pimpin Persebaya, Baru Kali Ini Liga On The Track
- Persib Ingin Bak to Back Juara Liga 1, Bojan Hodak Waspadai 5 Tim Ini
- 2.503 Personel Gabungan Amankan Laga Persebaya vs Dewa United di Stadion GBT