Daftar Pencetak Gol dan Klasemen Premier League Hingga Pekan ke-16
jpnn.com, BIRMINGHAM - Leicester City memantapkan posisi di peringkat kedua klasemen Liga Inggris (Premier League), sementara tukang gedornya, Jamie Vardy juga kukuh memimpin daftar pencetak gol hingga pekan ke-16.
Leicester kembali memetik kemenangan, kali ini di Villa Park, Birmingham, kandangnya Aston Villa, Minggu (8/12) malam WIB. Leicester menang 4-1. Vardy mencetak dua gol masing-masing di menit ke-20 dan 75. Ini berarti Vardy selalu mencetak gol dalam delapan laga Premier League berturut-turut.
Kelechi Iheanacho dan Jonny Evans menambah gol Leicester City pada menit ke 41 dan 49. Gol tuan rumah berasal dari Jack Grealish pada menit ke 45+2
Leicester pun kini telah mengoleksi 38 poin, tertinggal delapan poin dari si pemuncak; Liverpool.
Sementara dengan Manchester City yang berada di posisi ketiga, Leicester unggul enam poin. Sedangkan Villa berada di urutan 17 dengan 15 poin.
Urusan gol, Vardy yang telah menabung 16 gol, unggul lima dari koleksi striker Chelsea Tammy Abraham. (adk/jpnn)
Klasemen sementara:
skysports
Daftar pencetak gol sementara
Kemenangan besar di markas Aston Villa membuat Leicester City kukuh di posisi kedua klasemen Premier League.
- Nottingham Forest vs Liverpool: The Reds Gagal Bawa Pulang Poin Penuh
- Luar Biasa! Man United Menahan Liverpool di Anfield
- Brentford Vs Arsenal 1-3: Meriam London Mendekati Liverpool
- Misi Manchester United Saat Ini Terhindar dari Degradasi, Memalukan
- Ipswich Vs Chelsea 2-0: The Blues Kedodoran
- Man Utd Vs Newcastle: Setan Merah Lemah, Payah, Kalah