Daftar Rekor yang Tercipta Pada Laga Italia vs Spanyol

Daftar Rekor yang Tercipta Pada Laga Italia vs Spanyol
Alotnya pertandingan antara Italia versus Spanyol. FOTO: AFP

jpnn.com - SAINT-DENIS - Beragam torehan emas tercipta saat timnas Italia mengandaskan juara bertahan, Spanyol pada babak 16-besar Euro 2016 di Stade de France, Senin (26/6) malam WIB. Selain beberapa rekor tim, nama Giorgio Chiellini beberapa kali menggurat pencapaian manis.

Defender andalan itu membuka keunggulan Gli Azzurri di pertengahan babak pertama. Kemenangan Italia disegel Graziano Pelle pada perpanjangan waktu babak kedua.

Selain tabu Spanyol yang tak kebobolan dalam 10 tahun terakhir pada babak gugur, beberapa catatan penting juga menarik disimak. Berikut adalah rekor yang tercipta pada laga malam tadi. (feb/JPNN)

  • Chiellini jadi bek Italia kedua yang mencetak gol di babak gugur Euro setelah Christian Panucci (vs Rumania, 2008)
  • Chiellini juga merupakan pemain pertama yang mencetak gol melawan Spanyol dalam pertandingan sistem gugur di Euro sejak Youri Djorkaeff pada tahun 2000.
  • Italia sudah meraih 19 clean-sheet di Euro, lebih dari tim lain.
  • Spanyol kalah di sistem gugur dengan lebih dari satu gol untuk pertama kalinya sejak tahun 1988 (0-2 vs Jerman).
  • Italia kembali mengalahkan Spanyol di luar laga persahabatan dalam 22 tahun.
  • Italia telah menerima 73 kuning kartu di Euro sejak tahun 1980, terbanyak dari tim lain.
  • Pada laga 8-besar nanti, Italia juga diunggulkan atas Jerman. Dalam sejarah, hanya satu tim telah mengalahkan Jerman lebih sering daripada Italia (15). Italia 15 kali menang dan 8 kali kalah melawan Jerman.

SAINT-DENIS - Beragam torehan emas tercipta saat timnas Italia mengandaskan juara bertahan, Spanyol pada babak 16-besar Euro 2016 di Stade de France,


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News