Daftar Tunggu Haji 10 Tahun
Selasa, 05 Februari 2013 – 08:46 WIB

Daftar Tunggu Haji 10 Tahun
MATARAM-Animo warga Kota Mataram untuk menunaikan ibadah haji masih tinggi. Itu terlihat dari daftar tunggu yang mencapai sepuluh tahun. Dimana, nomor porsi pendaftar jamaah calon haji (JCH) yang terdata hingga 4 Februari 2013, yakni 15.00081930. Nomor porsi ini akan berangkat pada tahun 2022. Sementara nomor porsi yang akan berangkat ke tanah suci Makkah pada tahun 2013, yakni 15.00037251 hingga 15.00041745. Data pendaftar terus berubah setiap hari karena menggunakan sistem online. Perubahannya juga bukan hitungan hari, tetapi setiap satu jam.
‘’Mereka yang masuk daftar tunggu, sebagian adalah pelajar yang sudah didaftarkan orang tuanya,’’ kata Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Mataram H Burhanul Islam, Senin (4/2).
Baca Juga:
Dikatakan, para orang tua mendaftarkan anak-anaknya yang masih berstatus pelajar agar tidak lama antre menunaikan ibadah haji ke tanah suci Makkah.
Ia menyebutkan, estimasi jumlah JCH pada tahun ini sesuai kuota yang diberikan pemerintah pusat, sebanyak 449 dari total kuota se-NTB sebanyak 4.598 orang.
Baca Juga:
MATARAM-Animo warga Kota Mataram untuk menunaikan ibadah haji masih tinggi. Itu terlihat dari daftar tunggu yang mencapai sepuluh tahun. Dimana,
BERITA TERKAIT
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Tabung Gas Meledak di Cilincing, 3 Warga Terluka