Daging Ayam Berformalin Masuk Ternate
Sabtu, 28 April 2012 – 02:26 WIB
TERNATE – Dinas Kesehatan menggelar inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Sayur dan Pasar Inpres Bastiong. Sidak ini untuk menindaklanjuti Surat Edaran (SE) Dirjen PP dan PL Kementerian Kesehatan Nomor PM.01.02/VI.1/87/2012 tentang Kesiapsiagaan Flu Burung. Selain untuk mendeteksi virus flu burung pada unggas, sidak tersebut juga dilakukan untuk mendeteksi adanya penggunaan formalin dalam daging yang diperjualbelikan.
Dalam sidak yang dipimpin langsung oleh Wakil Wali Kota Arifin Djafar, ditemukan satu merk daging ayam asal Surabaya Reza Perkasa, terindikasi ada campuran formalin. “Daging ayam tersebut mengandung formalin yang telah melebihi ambang batas sehingga berbahaya apabila dikonsumsi manusia,”terang Kadis Kesehatan Nurbayti Radjabessy di sela-sela sidak.
Baca Juga:
Hasil uji mentah daging ayam dengan merk tersebut terbukti positif mengandung 1,0 mg/l HCHO. Hasil tersebut masih harus diteruskan dengan pemeriksaan laboratorium, namun Wawali segera memerintahkan kepada pemilik daging, Amirudin, untuk menarik daging-daging tersebut dari penjualan. Selanjutnya, Dinkes akan menyurat ke Disperindag untuk menerbitkan surat larangan penjualan daging merk tersebut.
“Kami juga akan meminta Perindag untuk melakukan pembinaan kepada pedagang mengenai hal tersebut,” ujar Nurbayti. Sementara untuk indikasi unggas yang terkena flu burung, Kota Ternate hingga saat ini masih dinyatakan bersih, termasuk dalam sidak. Tak ditemukan satu pun unggas yang terindikasi flu burung.
TERNATE – Dinas Kesehatan menggelar inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Sayur dan Pasar Inpres Bastiong. Sidak ini untuk menindaklanjuti Surat
BERITA TERKAIT
- Gerakan Boikot Jangan Dimanfaatkan untuk Persaingan Bisnis
- Pemerintah Meluncurkan Satgas Jejaring Advokasi Inklusi Keuangan Digital Perempuan
- Lion Parcel dan Indah Logistik Bekerja Sama untuk Perkuat Infrastruktur Pengiriman
- Presiden Prabowo Saksikan Serah Terima Kepemimpinan Kaukus ASEAN – ABAC dari Indonesia ke Malaysia
- Netzme Luncurkan Sentra QRIS UMKM di Surakarta
- Prudential Syariah-UIN Syarif Hidayatullah Edukasi Tingkatkan Literasi & Inklusi Keuangan