Daging Sapi Tembus Rp 166 Ribu Per Kilogram
jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah harga bahan pokok mengalami kenaikan di Jakarta pada Sabtu (30/4) menjelang H-2 Lebaran.
Berdasarkan infopanganjakarta.go.id, salah satu harga komoditas yang naik adalah harga daging sapi has (paha belakang).
Harga daging sapi has hari ini naik Rp 6.111 dibanderol Rp 162.111 per kilogram.
Selain itu, harga daging sapi murni juga mengalami kenaikan. Tercatat daging sapi murni naik Rp 7.945 menjadi Rp 154.489 per kilogram.
Selanjutnya, harga cabai juga mengalami kenaikan pada hari ini.
Seperti cabai merah besar naik Rp 1.666 menjadi Rp 62.666 per kilogram jika dibandingkan harga kemarin.
Cabai merah keriting juga mengalami kenaikan Rp 1.489 menjadi Rp 52.765. Cabai rawit merah dibanderol Rp 50.744 per kilogram atau naik Rp 3.148.
Kemudian gula pasir juga turun sebesar Rp 75 menjadi Rp 14.434 per kilogram. (mcr28/jpnn)
Sejumlah harga bahan pokok di Jakarta, seperti daging, mengalami kenaikan pada H-2 Lebaran.
- Letjen TNI (Purn) Sumardi Melantik DPD Pejuang Bravo Lima Daerah Khusus Jakarta
- Setelah 38 Tahun, Warga Kebon Kosong Jakarta Pusat Dapat Nikmati Layanan Air PAM
- Menjelang Nataru, Satgas Pangan Polda Jabar Pastikan Tak Ada Hambatan Distribusi Pangan
- 34 Persen Pelajar SMA di Jakarta Terindikasi Gangguan Mental Emosional
- Sambut Natal, Touring Bela Negara Series Santuni Panti Asuhan di Jakarta Selatan
- Jakarta Hari Ini Diprakirakan Diguyur Hujan pada Pagi-Siang