Dahlan dan JK Kandidat Capres Terkuat
Kamis, 29 November 2012 – 15:49 WIB
JAKARTA - Nama Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Dahlan Iskan menjadi kandidat wakil presiden terkuat. Sementara, Jusuf Kalla (JK) mendapat suara tingkat elektabilitas tertinggi. Hal tersebut terungkap dalam hasil survei yang dilakukan Pusat Kajian Kebijakan dan Pembangunan Strategis (Puskaptis). Sementara, untuk posisi wakil presiden, tingkat elektabilitas Dahlan Iskan tertinggi dibanding tokoh-tokoh lain yakni mencapai 20,97 persen. "Tingginya tingkat elektabilitas Dahlan Iskan lantaran dinilai sosoknya yang berwibawa sebesar 7,31 persen, jujur (6,92), dapat membuat pembaharuan (6,77), rendah hati (6,02), pro rakyat (5,78), pembangkit optimisme (4,03), mampu menjaga keamanan (1,47), dan mampu memberantas KKN sebesar 1,3 persen," beber Husin.
Direktur Eksekutif Puskaptis, Husin Yazid menjelaskan, dari survei Puskaptis, mendapat suara tingkat elektabilitas tertinggi mencapai 14,32 persen. "Suara JK ini mengungguli kandidat-kandidat lain yang berada di bawahnya. Seperti Prabowo Subianto (12,58), Hatta Rajasa (8,65), Aburizal Bakrie (7,13), dan Megawati Soekarnoputri (6,14)," papar Husin, di Jakarta, Kamis (29/11).
Menurut Husin, responden memiliki alasan dalam memilih kandidat-kandidat tersebut. "Alasan terkuat bagi responden dalam memilih kandidat presiden karena si tokoh punya karakter keberanian membuat kebijakan sebesar 13,46 persen. Dan dinilai mampu mengatasi masalah perekonomian sebesar 9,95 persen," jelasnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Nama Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Dahlan Iskan menjadi kandidat wakil presiden terkuat. Sementara, Jusuf Kalla (JK) mendapat
BERITA TERKAIT
- Wah, Ada Anwar Usman di Sidang Sengketa Pilkada 2024
- Partai Garda Punya Logo Baru, Ahmad Ridha Sabana Ungkap Maknanya
- Afriansyah Noor Tegaskan Siap Maju jadi Caketum PBB, Singgung Nama Yusril
- Menjelang Muktamar PBB, Bang Ferry Diunggulkan Jadi Ketua Umum
- Jokowi Ucapkan Selamat Ultah ke-52 PDIP, Darmizal: Sikap Terpuji, Patut Jadi Contoh
- Ikhtiar Taruna Merah Putih Memikat Anak Muda Melalui Logo Baru