Dahlan Dukung Direksi Merpati
Rabu, 19 Desember 2012 – 19:20 WIB

Dahlan Dukung Direksi Merpati
JAKARTA--Forum Pegawai Merpati menilai Direksi PT Merpati Nusantara dibawah pimpinan Rudy Setyopurnomo, sampai saat ini tidak memiliki business plan. Menanggapi hal itu, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Dahlan Iskan tidak mempermasalahkan. Karena Merpati sudah dapat membayar beberapa kewajiban. Menurut Dewan Pengawas Forum Pegawai Merpati, Ery Wardhana, saat mengambil alih Merpati dari Sardjono, Rudy mengaku tidak membutuhkan penyertaan modal negara (PMN) Rp200 miliar yang merupakan sisa PMN saat kepemimpinan Sardjono yang besarnya Rp 561 miliar.
"Apa hebatnya busines plan? selama ini kan bisa bayar BBM, bisa bayar karyawannya dan parkiran pesawat," ujar Dahlan di ruang pers BUMN, Jakarta (Rabu, 19/12).
Sebelumnya, Forum Pegawai Merpati menyatakan bahwa Direktur Utama PT Merpati Nusantara Airlines, Rudy Setyopurnomo, hingga saat ini tidak mempunyai business plan (rencana bisnis) dan Rencana Kerja Anggaran Perusahaan (RKAP) 2012, berbeda ketika Merpati masih dipimpin Sardjono Jhony.
Baca Juga:
JAKARTA--Forum Pegawai Merpati menilai Direksi PT Merpati Nusantara dibawah pimpinan Rudy Setyopurnomo, sampai saat ini tidak memiliki business plan.
BERITA TERKAIT
- Wallboard Ramah Lingkungan, Solusi Praktis untuk Dekorasi Rumah
- Resmikan Fasilitas Freeport di Gresik, Prabowo Berpesan Tegas soal Hilirisasi
- Utang Indonesia Naik Lagi, Masih Aman?
- Dukung Operasi Restoran dan Ritel, Epson Hadirkan Pos Printer Seri TM-U220II
- Fasilitas KB Bantu Produsen Peralatan Rumah Tangga Ini Tingkatkan Ekspornya
- Pramono Dorong Peran Bank DKI Mengimplementasikan QRIS Tap NFC Bank Indonesia