Dahlan Iskan Bareng Jokowi Buka Pameran Monorel
Jumat, 21 Juni 2013 – 18:39 WIB
JAKARTA - Dalam rangka HUT DKI Jakarta ke-486, Sabtu (22/6) akan digelar pameran monorel di Lapangan Monas. Acara ini akan dibuka Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) bersama Menteri BUMN Dahlan Iskan.
"Jam 4 ada sama Pak Dahlan Iskan, Pak Gubernur mencanangkan yang monorail exhibition," ujar Ketua Panitia HUT DKI Jakarta, Sylviana Murni kepada wartawan di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (21/6).
Dalam acara pameran ini akan diperlihatkan mock-up atau contoh kereta monorel. Hal ini untuk memperkenalkan model transportasi baru itu kepada warga Jakarta.
Ada 2 contoh kereta monorel yang akan dihadirkan dalam pameran. Yaitu kereta monorel milik konsorsium PT Jakarta Monorel (JM) dan kereta monorel milik BUMN Adhi Karya.
JAKARTA - Dalam rangka HUT DKI Jakarta ke-486, Sabtu (22/6) akan digelar pameran monorel di Lapangan Monas. Acara ini akan dibuka Gubernur DKI Jakarta
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS