Dahlan Iskan Kirim 10 Ribu Masker ke Kediri

jpnn.com - SEMARANG - Keprihatinan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan terhadap bencana erupsi gunung Kelud langsung diwujudkan dalam aksi nyata.
Meski tak sempat memantau langsung dari lokasi erupsi gunung Kelud, namun Dahlan berusaha ingin meringankan penderitaan warga yang terkena abu gunung Kelud.
Mengetahui banyak warga di sekitar gunung Kelud yang kekurangan masker, Dahlan lantas menyumbang 10 ribu masker. Bantuan 10 ribu masker ini ia kirim melalui PTPN XII yang juga berada di lokasi sekitar Kediri.
"Ya kan mereka banyak yang kekurangan atau belum dapat masker. Kasian toh, nanti 10 ribu masker ini saya sumbang ke posko Kediri," terang Dahlan pada JPNN.com, Jumat (14/2) malam.
Puluhan ribu masker itu akan tiba di posko Kediri pagi ini, Sabtu (15/2). "Besok pagi (pagi ini, red) maskernya sudah sampai di posko Kediri," tukas bekas Dirut PLN ini.
Sebelumnya, Dahlan memang kerap memantau keadaan warga Kediri melalui manajer PTPN XII bernama Agus via telephone. Dari Agus pula Dahlan tahu bahwa banyak warga yang masih membutuhkan masker. (chi/jpnn)
SEMARANG - Keprihatinan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan terhadap bencana erupsi gunung Kelud langsung diwujudkan dalam aksi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Khusus Wafatnya Paus Fransiskus