Dahlan Iskan Menulis 2 Kemungkinan, Baku Tembak di Rumah Ferdy Sambo pun Dibuka

jpnn.com, JAKARTA - Kolumnis kondang Dahlan Iskan menulis dua kemungkinan mengapa baku tembak di rumah Irjen Ferdy Sambo yang menewaskan Brigadir Polisi Nopryansah Yosua Hutabarat alias Brigadir J baru dibuka beberapa hari setelah kejadian.
Dalam tulisan berjudul Bisik-Bisik Keras itu, Dahlan Iskan menulis di zaman sekarang ternyata cara merahasiakan peristiwa sensitif masih sama.
"Termasuk soal tembak-menembak polisi itu. Sampai tiga hari kemudian pun belum ada wartawan yang tahu," demikian tulisan Dahlan yang tayang pada kolom Disway di JPNN.com, Selasa (19/7).
"Medsos juga masih bungkam. Hebat sekali," lanjutan tulisan Dahlan Iskan.
Berita tembak-menembak itu baru diketahui justru dari konferensi pers resmi di Mabes Polri pada Senin (11/7). Sudah tiga hari setelah peristiwa terjadi.
"Pertanyaannya: kalau sudah berhasil "menyembunyikannya" selama tiga hari mengapa dibuka lewat konferensi pers?" begitu tulisan Dahlan.
Dia pun menyampaikan dua kemungkinan mengapa kasus baku tembak antara Brigadir J dan Bharada E itu dibuka ke publik.
Kemungkinan pertama, sudah berkembang bisik-bisik di lingkungan terbatas di Polri. Irjen Sambo pasti sudah melapor ke atasan mengenai apa yang terjadi, versi dirinya.
Kolumnis Dahlan Iskan menulis tentang 2 kemungkinan baku tembak di rumah Irjen Ferdy Sambo yang menewaskan Brigadir J, baru dibuka ke publik tiga hari kemudian.
- Dokter Kandungan Cabuli Bumil di Garut Mengidap Fetish?
- Fakta Baru Si Dokter Kandungan Cabul di Garut, Kebangetan
- Ulah Oknum Dokter di Malang Ini Agak Lain, Minta Pasien Melepas Baju, Korban Trauma!
- Sekolah Rakyat
- Motif Dokter Kandungan di Garut Diduga Lecehkan Pasien Saat USG Terungkap, Alamak
- Dokter Kandungan Terduga Pelaku Pelecehan di Garut Berhenti Praktik Sejak 2024, Penyebabnya Masih Diselidiki