Dahlan Iskan Minta Garuda Terbangi Rute Merpati

Dahlan Iskan Minta Garuda Terbangi Rute Merpati
Dahlan Iskan Minta Garuda Terbangi Rute Merpati

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan meminta PT Garuda Indonesia untuk mengambilalih rute Lombok-Sumbawa Besar, yang sebelumnya merupakan rute yang diterbangi PT Merpati Nusantara Airline (MNA).

Diakui Dahlan bahwa rute Lombok-Sumbawa Besar saat ini masih sangat besar peminatnya. Sehingga sayang bila peluang itu tidak diambil. Mengingat Merpati saat masih dibekukan izin terbangnya oleh Kementerian Perhubungan.

"Saya minta Garuda Indonesia terbangi Sumbawa Besar, yang selama ini dilayani Merpati. Apalagi kemajuan Sumabawa sudah luar biasa," ucap Dahlan usai mengelar Rapim BUMN di Kantor Jasindo, Jakarta, Rabu (30/4) malam.

Agar rute itu cepat diterbangi Garuda, Dahlan sudah menghubungi Direktur Utama PT Garuda Emirsyah Sattar, dan dalam waktu dekat ia akan menyambangi Menteri Perhubungan EE Mangindaan untuk membicarakan hal tersebut.

"Saya sudah bilang ke Garuda, dalam waktu dekatlah saya akan temui pak menteri (Menteri Perhubungan EE Mangindaan). Waktu itu sudah ngomong sama pak menteri di sidang kabinet, tapi masih verbal. Kan harus secara resmi dulu," bebernya.

Nantinya lanjut Dahlan, Garuda bisa menggunakan pesawat ATR untuk menerbangi Lombok-Sumbawa Besar. "Garuda kan punya ATR, sehari nanti mungkin bisa terbang dua kali, tapi tentu pakai pesawat yang kecil ya," tukas bekas Dirut PLN itu. (chi/jpnn)

 


JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan meminta PT Garuda Indonesia untuk mengambilalih rute Lombok-Sumbawa Besar, yang sebelumnya


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News