Dahlan Iskan: Pilihlah Pemimpin yang Lebih Jujur

jpnn.com - JAKARTA - Inisiator tabloid 'Obor Rahmatan Lil'Alamin' Dahlan Iskan menyerukan agar masyarakat lebih pintar dan jeli lagi dalam memilih calon presiden (Capres) pada 9 Juli mendatang.
Menurutnya, saat ini masyarakat Indonesia membutuhkan pemimpin yang tak hanya tegas dalam mengambil keputusan, namun juga jujur. Sebab, bagi Dahlan kejujuran merupakan modal yang penting dan tidak bisa dibeli.
"Menurut saya, saat ini rakyat butuh pemimpin yang lebih jujur," ujar Dahlan di Hotel JW Luwansa, Jakarta, Jumat (27/6).
Meski resmi telah memberikan dukungannya pada Jokowi-JK, tanpa menyebut nama pasangan capres-cawapres, Dahlan menyerahkan pada masyarakat untuk menentukan pilihannya. Yang penting, kata Dahlan masyarakat jangan sampai tidak memberikan suara alias golput.
"Pilihlah siapapun yang dianggap lebih jujur dari dua pasangan itu, seandainya dari dua kandidat itu enggak ada yang jujur, ya carilah yang lebih jujur dari yang enggak jujur itu tadi," seru pria yang kini menjabat sebagai Menteri BUMN ini. (chi/jpnn)
JAKARTA - Inisiator tabloid 'Obor Rahmatan Lil'Alamin' Dahlan Iskan menyerukan agar masyarakat lebih pintar dan jeli lagi dalam memilih
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus