Dahlan Iskan: Rosihan Guru Semua Wartawan
Kamis, 14 April 2011 – 17:11 WIB
JAKARTA - Direktur Utama PT PLN, Dahlan Iskan mengatakan, sosok Rosihan Anwar merupakan guru bagi para wartawan senior di Indonesia. Dahlan, yang juga wartawan senior ini, mengatakan bahwa hampir semua wartawan senior pernah 'berguru' kepada Rosihan Anwar. Salah satu contoh, misalnya saat Rosihan mengevaluasi tulisan wartawan yang tulisannya sulit dipahami. Rosihan tidak langsung menyebut tulisan itu ruwet.
"Saya kira tidak ada satupun wartawan di Indonesia yang terkenal sekarang yang tidak pernah diajar oleh beliau," kata Dahlan Iskan, di rumah duka, almarhum Rosihan Anwar, jalan Surabaya nomor 13, Menteng, Jakarta Pusat.
Dijelaskan Dahlan, Rosihan adalah guru jurnalistik yang sangat baik dan sangat rajin mengajar. "Pada forum-forum pembelajaran wartawan selalu ada beliau dan beliau kalau mengajar itu sangat khas, bicaranya sangat keras, kemudian ada ketusnya, kemudian juga kalau mengejek wartawan yang tulisannya kurang bagus itu juga terang-terangan, tetapi tujuannya adalah baik supaya wartawan itu berubah menjadi wartawan yang sangat baik," beber Dahlan.
Baca Juga:
JAKARTA - Direktur Utama PT PLN, Dahlan Iskan mengatakan, sosok Rosihan Anwar merupakan guru bagi para wartawan senior di Indonesia. Dahlan, yang
BERITA TERKAIT
- Asdamindo: Standar Kebersihan dan Praktik Sanitasi Depot Air Minum Kunci Kesehatan
- Tim Hukum Hasto Nilai Banyak Saksi yang Dipanggil KPK Tak Memberikan Keterangan Baru
- Komentari Usulan MBG Pakai Dana Zakat, Istana: Sangat Memalukan!
- Dukung Program Makan Gratis Bergizi, GKSI Bagikan 15 Ribu Susu
- 69% Honorer Satpol PP Belum Dapat Formasi PNS dan PPPK, Pantesan Demo Besok
- Kapolri: Direktorat PPA-PPO Hingga Polda-Polres Dukung Perlindungan Perempuan dan Anak