Dahlan Iskan Sambut Niat CMNP Beli Saham Merpati
Rabu, 29 Mei 2013 – 01:23 WIB

Dahlan Iskan Sambut Niat CMNP Beli Saham Merpati
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengaku belum tahu jika saat ini, sudah ada perusahaan yang berminat membeli saham PT Merpati Nusantara Airlines (MNA). Namun, Mantan Direktur PT PLN itu menyambut baik jika ada perusahaan yang berniat.
"Oh ya? Masa? Saya malah belum tahu kabar itu, belum ada informasi," ujar Dahlan di kantornya, Jalan Meredeka Selatan, Jakarta, Selasa, (28/5).
Perusahaan yang berminat untuk membeli saham Merpati adalah PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP), yang merupakan perusahaan pengelola jalan tol.
Dahlan lantas meminta PT CMNP segera merealisasikan niatnya itu. "Proposalnya belum masuk ke Kementerian BUMN. Kalau benar, mudah-mudahan hari ini sudah masuk suratnya," harap mantan dirut PLN ini.
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengaku belum tahu jika saat ini, sudah ada perusahaan yang berminat membeli saham
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang