Dahlan Iskan Sebut CT Mumpuni Gantikan Posisi Hatta
jpnn.com - JAKARTA - Nama Ketua Komite Ekonomi Nasional (KEN) Chairul Tanjung (CT) disebut-sebut bakal menggantikan posisi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa mengundurkan diri. Hatta mundur karena mempersiapkan diri bertarung pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 9 Juli 2014.
Menanggapi hal itu, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan menilai Chairul Tanjung mampu menuntaskan tugas Hatta yang tinggal beberapa bulan lagi.
"Jadi Menko lima bulan kan bisa menyelesaikan beberapa hal, (CT) sangat mumpunilah," ucap Dahlan usai Rapim BUMN di Kementerian BUMN, Jakarta, Rabu (14/5).
Selama jadi pengusaha, Dahlan menilai CT punya track record yang baik dan tidak licik.
"Figurnya bagus, bersih, selama pengusaha tidak pernah nipu teman sesama pengusaha," ungkap mantan Dirut PLN itu. (chi/jpnn)
JAKARTA - Nama Ketua Komite Ekonomi Nasional (KEN) Chairul Tanjung (CT) disebut-sebut bakal menggantikan posisi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Grab Berkolaborasi dengan TikTok Hadirkan Program Seru di Jakarta
- Waspada Efek Luar Biasa dari Kenaikan PPN 12 Persen
- 53 UMKM akan Hadir di Pertamina Eco RunFest 2024, Ada Pilihan yang Sangat Menarik!
- Ekonom CORE: PPN 12 Persen Semestinya Ditunda
- SCG Dorong Green Growth, Integrasi Pertumbuhan Ekonomi dan Keberlanjutan Lingkungan
- Kanwil Bea Cukai Jatim II Dorong UMKM untuk Berkontribusi dalam Rantai Pasok Global