Dahlan Iskan Tegaskan Dirut PT DI Tidak Diganti
Kamis, 02 Mei 2013 – 12:57 WIB
JAKARTA--Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan menegaskan tidak ada pergantian Direktur Utama PT Dirgantara Indonesia, Budi Santoso. "PT DI, Dirutnya tidak akan ada penggantian, masih Pak Budi," ujar Dahlan usai mengelar rapat pimpinan (Rapim) di Kantor Pusat Jamsostek, Jakarta, Kamis (2/5).
Memang diakui Dahlan, beberapa waktu lalu sempat mewacanakan akan melakukan pergantian, hal itu berdasarkan permintaan dari Budi Santoso sendiri."Beliau minta untuk diganti saja karena sakit, dulu kan beliau bilang begitu dan tahun lalu saya bilang anda (Budi-red) harus sehat, maka saya sarankan untuk berobat," jelasnya.
Mantan dirut PLN ini mengaku prihatin melihat kondisi Budi yang saat itu sakit, terlebih kinerja Budi masih dibutuhkan di perusahaan plat merah itu. "Saya bilang orang pintar seperti anda kok sakit, jadi anda harus sehat dan bertahan," tutur Dahlan memberi semangat.
Beruntung, kondisi Budi saat ini sudah sehat. Bahkan saat ini kata Dahlan, Budi sering melakukan olahraga bersepeda di pagi hari demi menjaga kesehatan."Tiap hari beliau naik sepeda, beliau betul-betul sehat bukan main, sehingga wacana penggantian itu tidak ada," pungkas menteri yang kerap buat trobosan ini. (chi/jpnn)
JAKARTA--Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan menegaskan tidak ada pergantian Direktur Utama PT Dirgantara Indonesia, Budi Santoso.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Baru Dirilis Awal Januari, Andal by Taspen Telah Diunduh Lebih Dari 1 Juta Peserta
- Menteri PPPA Ingin Tingkatkan Taraf Hidup Perempuan
- Bank Mandiri Promosikan Sektor IT ke Investor Hong Kong
- Kemendes PDT akan Jalankan 12 Rencana Aksi, Salah Satunya Swasembada Pangan
- Ini Upaya Bea Cukai Memperbaiki Pelayanan dan Pengawasan Sepanjang 2020-2024
- InterSystems jadi Solusi Data Terintegrasi & GenAI untuk Institusi Kesehatan Indonesia