Dahlan Iskan Terima Penghargaan Wirabakti Praja
Kamis, 14 Juli 2011 – 05:24 WIB

Penghargaan Khusus REI DKI Jakarta : Dirut PLN, Dahlan Iskan (kedua dari kiri) dan Pemilik Grup Agung Podomoro, Trihatma Kusuma Haliman (kedua dari kanan) foto bersama Ketua DPD REI DKI Jakarta, Rudi Margono (paling kanan) usai penyerahan penghargaan dalam rangka Musda REI DKI Jakarata ke-7 di Hotel Nikko,Jakarta, Rabu (13/07). foto/Ist
JAKARTA - Direktur Utama PT PLN (Persero), Dahlan Iskan mendapat penghargaan Wirabakti Praja dari Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Realestat Indonesia (REI) DKI Jakarta. Penghargaan yang diterima Dahlan itu atas komitmen dan dedikasi yang ditunjukkannya dalam memacu perkembangan usaha realestat di Indonesia. ‘’ Kita menilai Dahlan Iskan telah berjasa dalam memberikan arah dan percepatan bagi penyediaan listrik yang berimplikasi positif terhadap usaha realestat dan pembangunan perumahan rakyat,’’ ucapnya.
Penghargaan tersebut diserahkan Ketua DPD REI DKI Jakarta, Rudi Margono dengan disaksikan Ketua DPP REI Indonesia, Setyo Maharso di sela-sela acara pembukaan Musyawarah Daerah ke-7 DPD REI DKI Jakarta di Hotel Nikko Jakarta, Rabu (13/7).
Rudi menyatakan bahwa PLN telah melakukan sejumlah perubahan, peningkatan pelayanan, terutama dalam hal prosedur sambungan listrik baru kepada anggota REI di Indonesia, sehingga iklim investasi di sektor realestat dan perumahan menjadi semakin bergairah.
Baca Juga:
JAKARTA - Direktur Utama PT PLN (Persero), Dahlan Iskan mendapat penghargaan Wirabakti Praja dari Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Realestat Indonesia
BERITA TERKAIT
- PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Sebagai Energi Alternatif Masa Depan
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- Masyarakat tak Perlu Ragu Bertransaksi Emas Secara Digital di Pegadaian
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 19 April 2025: Tetap Stabil di Rp 1,965 Juta Per Gram
- BPKH Catat Kinerja Positif 2024, Indra Gunawan: Lampaui Target Dana Kelolaan
- Update Harga Emas Antam Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Stabil