Dahlan Iskan Tunjuk Pengganti Dirut Pindad
ATAMBUA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengaku sudah mengantongi satu nama pengganti Direktur Utama PT Pindad Adik Avianto Soedarsono. Yakni Tri Harjono yang tak lain adalah salah satu orang dalam dari internal perseroan.
"Tri Harjono namanya, orang dalam Pindad juga" ujar Dahlan di Atambua, NTT, Sabtu (24/8).
Tri Harjono saat ini duduk sebagai Direktur Operasional PT Pindad. Pergantian ini karena masa jabatan Adik memang telah habis dan Dahlan tidak memperpanjang masa jabatan Adik untuk periode selanjutnya. "Ya kan memang sudah habis masanya," pungkasnya.
Namun, mantan Dirut PLN ini tidak menjelaskan alasan mengapa Adik tidak diperpanjang. Adik Avianto Soedarsono menjabat sebagai Dirut Pindad mulai tahun 2007. Sebelumnya dia menjabat sebagai Direktur Operasional di BUMN. (chi/jpnn)
ATAMBUA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengaku sudah mengantongi satu nama pengganti Direktur Utama PT Pindad Adik Avianto
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Permudah Transaksi Logam Mulia, I Love Emas Resmi Hadir di Depok
- Selamat, Pertamina Raih Penghargaan Internasional Bidang Investor Relations
- Diaspora Loan BNI Bantu Pemilik Bakso Ini Kembangkan Bisnis di Seoul
- Gandeng 30 UMKM Binaan, DMI Gelar Festival Rumah Wirausaha Masjid
- 20 Unit Bus Listrik CKD Pertama dari VKTR & Karoseri Laksana Resmi Beroperasi, Layani Rute Ini
- Ini Capaian yang Diraih Pertamina Sepanjang 2024, Keren