Dahlan-Jokowi atau Dahlan-Mahfud
Senin, 15 April 2013 – 03:15 WIB

Dahlan-Jokowi atau Dahlan-Mahfud
SURABAYA - Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie (Ical), tampaknya, harus kerja keras untuk meningkatkan elektabilitasnya di kalangan nahdliyin Jatim. Sebab, dari survei terbaru di kalangan nahdliyin Jatim, Ical tercecer di peringkat kelima dengan hanya meraih 5,3 persen. Hasilnya, Mahfud M.D. memperoleh 21,08 persen, Jokowi 12,76 persen, Prabowo 11,15 persen, dan Dahlan Iskan 6,7 persen. Menariknya, di antara 83 responden yang memilih Dahlan Iskan, 20 orang menjawab dengan memasangkan dengan figur lain. Misalnya, Jokowi dan Mahfud M.D.
"Empat besarnya adalah Mahfud M.D., Jokowi, Prabowo Subianto, dan Dahlan Iskan," kata Ketua Litbang Ikatan Sarjana Nadhlatul Ulama (ISNU) Jatim Fahzadora kemarin. Survei itu memang digelar oleh ISNU Jatim dengan tingkat kepercayaan hingga 99 persen. Sedangkan, warga NU di Jatim merupakan 65 persen dari total populasi.
Dora -sapaan akrab Fahzadora- mengatakan bahwa metode yang dipakai adalah multiple random sampling. Artinya, responden dibagi dengan cara proporsional. Yakni, di kota/kabupaten dengan ponpes besar atau yang jumlah populasi NU-nya lebih tinggi respondennya ditambah.
Baca Juga:
SURABAYA - Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie (Ical), tampaknya, harus kerja keras untuk meningkatkan elektabilitasnya di kalangan nahdliyin
BERITA TERKAIT
- Para Purnawirawan Minta Wapres Diberhentikan, Tokoh Muda Bersuara Bela Gibran
- Arief Poyuono: Harus Ada Alasan Kuat untuk Menggulingkan Gibran
- Inas Zubir Bicara Krisis dan Peluang Masa Depan Hanura di Tengah Keterpurukan
- Ormas Kebablasan Bukan Diselesaikan dengan Revisi UU, tetapi Penegakan Hukum
- Saat Melantik Pengurus Baru Partai Hanura, OSO: Kami Mendukung Prabowo
- Tutup Kegiatan RBN NasDem, Surya Paloh Minta Anak Muda Berjuang Bangun Bangsa