Dahlan Minta PTPN VIII Ekspor Jambu Citra

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan meminta PT Perkebunan Nusantara VIII untuk mengekspor salah satu hasil perkebunan, yakni jambu jenis citra. Hal itu dipinta Dahlan sebagai rasa keprihatinan melihat Indonesia yang kerap impor.
"Jambu citra nanti November baru panen. Targetnya kalau panen kita akan banjiri pasar lokal dulu, dengan begitu berarti sudah mengurangi impor," ucap Dahlan di Jakarta, Senin (10/2).
Selama ini kata Dahlan, orang Indonesia menduga bahwa jambu grombolan banyak itu bagus, namun kenyataannya salah.
"Banyak orang yang bilang kalau jambu yang grombolan banyak itu yang bagus, tapi justru itu yang tidak bagus. Nanti yang jambu citra satu grombolan cuma ada dua atau tiga saja," kata dia.
Dengan hasil panen yang melimpah, diharapkan Indonesia tidak akan impor lagi karena sudah tercukupi dari hasil perkebunan PTPN VIII. Diharapkan tahun depan Indonesia bisa mengekspor jambu.
"Selama ini kita banyak impor dari Thailand, nanti akhir tahun kita bisa penuhi itu sendiri. Setelah banjiri pasar lokal, nanti baru akan kita ekspor, tahun 2015 lah bisa ekspor," tukas mantan Dirut PLN. (chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan meminta PT Perkebunan Nusantara VIII untuk mengekspor salah satu hasil perkebunan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pegadaian Raih Penghargaan IFN Global Awards
- Rekrutmen Bersama BUMN 2025: Telkom Group Buka Lowongan untuk Talenta Terbaik Indonesia
- Dapat Dukungan Kemendag, Master Bagasi Siap Memperluas Pasar Ekspor Produk Indonesia
- Modena Hadir dengan Solusi Smart Home untuk Kehidupan yang Lebih Praktis
- Ketua BAKN DPR Dorong APBN Kita Segera Dirilis
- Omzet Meningkat 80 Persen, UMKM Percetakan Berbagi Kiat Sukses