Dahlan Puas Tol di Atas Laut Hampir Tuntas
Jumat, 01 Februari 2013 – 20:41 WIB
DENPASAR - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengunjungi proyek pembangunan jalan tol Nusa Dua- Bandara Ngurah Rai- Benoa di Bali. Dahlan mengaku puas setelah menyaksikan sendiri tol yang terbentang di atas sepanjang 12 km itu.
"Saya puas dan senang pokoknya," ucap Dahlan saat melakukan kunjungan di Denpasar, Bali, Jumat (1/2).
Baca Juga:
Sama seperti pembangunan Bandara Ngurah Rai yang ditargetkan selesai bulan Juni 2013 mendatang, tol ini juga ditargetkan kelar pada bulan Juni. "Saya optimis bulan Juni ini sudah rampung," papar Dahlan.
Di tempat yang sama, Kepala Proyek Adhi Karya Paket I, Bima Adnan TA mengatakan bahwa saat ini proses pembangunan jalan tol Nusa Dua-Ngurah Rai-Benoa sudah hampir mencapai 100 persen. Untuk itu pihaknya yakin dan optimis bisa menyelesaikan pembangunan tol ini seperti target yang ditentukan.
DENPASAR - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengunjungi proyek pembangunan jalan tol Nusa Dua- Bandara Ngurah Rai- Benoa di Bali.
BERITA TERKAIT
- IDXSTI Hadirkan AI untuk Pelaporan Keberlanjutan Emiten
- Telkomsel Gelar Program Poin Gembira Festival, Hadiahnya Menggiurkan
- Sektor Properti di Batam Diprediksi Meningkat di 2025
- Cluster Louise di Summarecon Serpong Dipasarkan Mulai Rp 3,6 Miliar, 48 Unit Ludes Terjual
- 134 Perwira PIP Semarang Ikut Pelantikan Terpadu Kemenhub 2024
- Bea Cukai Berikan Fasilitas KITE ke Perusahaan Pengolah Plastik Ini