Dahlan Terima Curhat Soal Beasiswa Hingga Listrik
Kamis, 07 Maret 2013 – 12:16 WIB

Dahlan saat menerima guru dan murid berprestasi dari daerah terpencil. Foto: Yessy/JPNN
JAKARTA-- Puluhan guru dan murid berprestasi dari daerah terpencil tak mau menyia-nyiakan kesempatan ketika Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan memberi kesempatan untuk bertanya langsung pada dirinya. Dahlan kemudian menjawab, "Saya belum tahu, apakah permintaan-permintaan itu bisa dipenuhi, tapi yang terpenting kami (BUMN-red) akan terus berusaha untuk mengapresiasi bagi guru-guru dan siswa berprestasi," jawabnya.
"Siapa yang mau bertanya pada saya? yang tadi ngacung, ayo sini ke depan," ucap Dahlan saat memberikan sambutan di Gedung Kementerian BUMN, Lantai 21 Jalan Merdeka Selatan, Jakarta, Kamis (7/3).
Baca Juga:
Sontak puluhan guru dan siswa tak ingin menyia-nyiakan kesempatan itu. Mereka langsung ke depan dan mengeluarkan unek-unek mereka. Salah satu guru menanyakan pada Dahlan apakah masih ada perusahaan BUMN lain yang juga memiliki program CSR? Apakah ada program BUMN yang bisa untuk lanjut kuliah di pulau Jawa?
Baca Juga:
JAKARTA-- Puluhan guru dan murid berprestasi dari daerah terpencil tak mau menyia-nyiakan kesempatan ketika Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN)
BERITA TERKAIT
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus