Dahlan: Tujuan Saya Tercapai
Berikutnya Fokus Perbaiki Tender BUMN
Sabtu, 10 November 2012 – 05:08 WIB

Dahlan: Tujuan Saya Tercapai
Menurut dia, yang dilakukannya tersebut adalah bagian dari membersihkan korupsi di negeri ini. Sebab, bila BUMN bersih dari korupsi, setidaknya dia telah membantu membersihkan seperlima korupsi yang terjadi di Indonesia.
Sisanya, seperlima menjadi tugas Polri, seperlima lagi tugas menteri dalam negeri. Sebab, di level birokrasi juga banyak korupsi. "Dua perlima lagi korupsi ada di pengadilan dan sekitarnya," papar dia.
Dahlan mengungkapkan, di tahun pertama masa jabatannya, dirinya berfokus memperbaiki kinerja BUMN. "Saya minta mereka menaikkan pendapatan. Saya desak mereka," ujarnya. Pada tahun kedua ini, pihaknya berfokus memberantas korupsi dan praktik tak sehat lain.
Pada tahun berikutnya, Dahlan menjanjikan memperbaiki tender di BUMN. Sebab, jumlah tender di BUMN mencapai puluhan ribu. Khusus PLN yang pernah dia pimpin saja, jumlah tender mencapai 10 ribu.
SURABAYA - Meski belum ada tindak lanjut dari Badan Kehormatan (BK) DPR atas nama oknum-oknum pemalak yang disetorkannya, Menteri BUMN Dahlan Iskan
BERITA TERKAIT
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Requiem untuk Paus Fransiskus
- Dukung Kamtibmas, MUI Jakut Apresiasi Kinerja Polres Pelabuhan Tanjung Priok
- Kecam Aksi Barbar Pembakaran Mobil Polisi, GRIB Jaya Minta Pelaku Ditangkap
- Cak Imin Minta Kemenkes Lakukan Ini Setelah Siswa Keracunan Menyantap MBG
- Suara Boikot Produk Israel Kian Menguat, Aksi Global Strike Digelar di Jakarta
- Cerita Ibu Srikandi TASPEN untuk Anak Indonesia Rayakan HUT ke-62