Daihatsu Ayla Baru Mencoba Jawab Kebutuhan Kaum Milenial

jpnn.com, JAKARTA - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) melakukan penyegaran pada salah satu produk low cost green car (LCGC) miliknya, yakni Daihatsu Ayla.
Mobil mungil itu kini memiliki fitur baru untuk menjawab kebutuhan konsumen pada kendaraan modern.
“Kami selalu menyediakan produk yang sesuai untuk masyarakat Indonesia, seperti Daihatsu Ayla dengan fitur yang memberikan kemudahan, peace of mind, dan unggul di kelasnya," ujar Marketing Product Planning Division Head PT Astra Daihatsu Motor (ADM), Anjar Rosjadi dalam keterangan tertulisnya, Jumat (30/10).
Daihatsu Ayla tampil baru dengan ubahan di bagian eksterior seperti gril dan bumper yang lebih sporty, serta desain alloy wheel.
Selain itu, Ayla baru didukung pilihan warna berbeda yaitu Yellow Metallic dan Glittering Silver Metallic.
Tak hanya itu, Daihatsu Ayla juga dilengkapi spion retractable serta back sonar dengan parking camera untuk memudahkan saat parkir.
Di dalam interior, Ayla menggunakan dominasi warna hitam dan motif jok baru.
Mobil ini juga sudah menggunakan AC digital yang membuat pengaturan suhu kabin menjadi lebih mudah.
PT Astra Daihatsu Motor (ADM) melakukan penyegaran pada salah satu produk low cost green car (LCGC) miliknya, yakni Daihatsu Ayla.
- Selain Toyota Raize, Daihatsu Rocky dan Ayla Juga Bermasalah, Recall Dilakukan
- Resmi Beroperasi, Pabrik Baru Daihatsu di Karawang Punya Kapasitas Produksi Sebegini
- Ada Sejumlah Provinsi Belum Terapkan Opsen Pajak, Daihatsu Merespons Begini
- Hadir di GJAW 2024, Daihatsu Hadirkan Promo Khusus, Beli Mobil Berhadiah Rocky
- SEVA Memeriahkan Acara Daihatsu Kumpul Sahabat Sidoarjo
- Jutaan Mobil Daihatsu Kena Recall, Ada Rocky